JEMBER - Pelaksanaan pengawasan protokol kesehatan (Prokes) masyarakat di kawasan keramaian diwilayah terus dilakukan secara masif, sebagai optimalisasi upaya pencegahan Covid 19 di Kabupaten Jember, seperti yang dilakukan oleh Koramil 0824/08 Mayang yang memperkuat Polsek dan Satpol PP dalam melakukan pengawasan prokes diwilayahnya pada Senin 14/02/2022.
Danramil 0824/08 Mayang Kapten Chb Aliyil Abror, dalam wawancaranya menyatakan, bahwa kegiatan patroli pengawasan prokes ini selalu kita lakukan secara terpadu bersama Satpol PP dan Polsek, secara masif dilokasi keramaian masyarakat.
Sasaran kita adalah masyarakat yang tidak menggunakan masker saat berkegiatan di luar rumah, apalagi di keramaian, kemudian jaga jarak mereka, ini selalu kita ingatkan secara humanis, dalam rangka melindungi kita semua dari bahaya penyebaran Covid 19.
Menyikapi kegiatan jajarannya tersebut, Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan saat dikonfirmasi menyampaikan, bahwa kita patut apresiasi upaya - upaya Muspika jajaran dalam mengimplementasikan program Gugus Tugas Covid 19 Kabupaten Jember, dalam mengendalikan pandemi Covid 19.
Kepada semua pihak saya ikut mengajak, mari kita tingkatkan kesadaran kita, kewaspadaan kita terhadap penyebaran Covid 19, ingat adanya penyebaran varian baru omicron, yang relatif lebih ganas dari varian sebelumnya. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)